-->

Hukum Kirchhoff

Sebuah rangkaian listrik terdiri atas empat hambatan masing-masing R1 = 12 Ohm, R2 = 12 Ohm, R3 = 3 Ohm dan R4 = 6 Ohm dirangkai dengan E1 = 6 Volt, E2 = 12 Volt seperti gambar berikut. Arus listrik yang mengalir adalah….












A. 1/5 A
B. 2/5 A
C. 3/5 A
D. 4/5 A
E. 1 A
Pembahasan
Diketahui :
Resistor 1 (R1) = 12 Ω
Resistor 2 (R2) = 12 Ω
Resistor 3 (R3) = 3 Ω
Resistor 4 (R4) = 6 Ω
Sumber ggl 1 (E1) = 6 Volt
Sumber ggl 2 (E2) = 12 Volt
Ditanya : Kuat arus yang mengalir pada rangkaian (I)
Jawab :
Soal ini berkaitan dengan hukum Kirchhooff. Langkah-langkah dan cara menyelesaikan soal ini :
Pertama, pilih arah arus sesuka hati anda. Anda bisa memilih arus berlawanan atau searah dengan putaran jarum jam.
Kedua, ketika arus melewati hambatan atau resistor (R) terjadi penurunan potensial sehingga V = IR bertanda negatif.
Ketiga, jika arus bergerak dari potensial rendah ke tinggi (– ke +) maka sumber ggl (E) tersebut bertanda positif karena terjadi pengisian energi pada sumber ggl. Jika arus bergerak dari potensial tinggi ke rendah (+ ke -) maka sumber ggl (E) tersebut bertanda negatif karena terjadi pengosongan energi pada sumber ggl.


Resistor 1 (R1) dan resistor 2 (R2) dirangkai paralel. Resistor penggantinya adalah :
1/R12 = 1/R1 + 1/R2 = 1/12 + 1/12 = 2/12
R12 = 12/2 = 6 Ω

Pada penyelesaian soal ini, arah arus dipilih searah dengan putaran jarum jam.
– I R12 – E1 – I R3 – I R4 + E2 = 0
– 6 I – 6 – 3I – 6I + 12 = 0
– 6I – 3I – 6I = 6 -12
– 15I = – 6
I = -6/-15
I = 2/5 Ampere

Kuat arus listrik yang mengalir pada rangkaian adalah 2/5 Ampere. Kuat arus listrik bertanda positif artinya arah arus listrik sesuai dengan perkiraan yakni searah dengan putaran jarum jam.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Tengah Artikel 3

Iklan Bawah Artikel